25 Sep 2010

cara ampuh atasi sakit kepala

Bagikan :
Bagi anda yang sering mengalami sakit kepala,tulisan berikut ini mungkin dapat bermanfaat.
Sakit kepala sangat banyak faktor pencetusnya,tapi yang paling umum disebabkan karena stres dan kelelahan. Mulai sekarang sebaiknya jika anda mengalami sakit kepala segera cari tahu penyebabnya dan cari solusinya.
Bisa jadi itu hanya sakit kepala ringan biasa atau bisa juga karena gejala penyakit yang serius.
Bukan maksud saya untuk menakut nakuti, tapi anda perlu waspada dan jangan menganggang remeh sakit kepala karena menurut BMKG Ustadz Sanusi :D "hal yang kecil kadang dapat menjadi besar jika kita menganggap remeh".

Nah, berikut ada 10 langkah yang bisa dilakukan untuk mengurangi risiko sakit kanker kepala seperti dilansir dari Discoverchannel.com

1. Identifikasi pemicunya.
Mulailah melacak apa penyebab sakit kepala itu dengan menulis rekam sakitnya di buku harian Anda . Catat apa yang Anda makan hari itu, bagaimana cuaca hari itu atau posisi Anda saat itu untuk mengidentifikasi polanya. Setelah tahu apa yang menjadi pemicu sakit kepala, Anda dapat mengambil langkah-langkah untuk menghindarinya.

2. Mengurangi stres .
Walaupun menghindari stres adalah mustahil tapi Anda bisa mengurangi dampaknya. Pelajari cara untuk melawannya seperti memutar kaset untuk relaksasi, mandi dalam waktu lama, pijat atau segala sesuatu yang dapat meminimalkan dampak dari stres pada tubuh Anda .

3. Stop merokok.
Merokok merupakan faktor risiko untuk beberapa jenis sakit kepala. Bahkan asap rokok atau cerutu dapat memicu sakit kepala bagi beberapa orang .

4. Hindari ketergantungan pada obat - obat terlarang bebas yang mudah dibeli di pasaran.
Jika Anda harus menenggak dosis yang maksimum lebih dari 2-3 kali seminggu lebih baik datang saja ke dokter . Karena minum obat tidak selamanya ampuh untuk membebaskan diri dari sakit kepala, apalagi minum obat - obat malah akan mengganggu lambung.

5. Batasi alkohol.
Jika Anda doyan minum alkohol mulailah untuk menguranginya. Bir dan anggur merah tertentu memicu sakit kepala bagi banyak orang .

6. Biasakan tidur teratur.
Menjaga waktu tidur dengan teratur akan mengurangi migrain namun kebanyakan tidur pun akan memicu migrain. Kelelahan juga bisa menjadi salah satu penyebab sakit kepala.

7. Makanlah secara teratur.
Mengabaikan waktu makan dapat memicu sakit kepala buat sebagian orang . Makan makanan yang sehat yang kaya karbohidrat dan rendah lemak serta minum banyak air bisa menjaga Anda dari dehidrasi.

8. Berlatihlah atau olahraga secara teratur.
Latihan rutin, baik yang ringan seperti berjalan kaki atau parkir jauh ketika di mal atau kantor bisa menjadi peredam stres . Melakukan aerobik dengan pemanasan yang kurang juga bisa menjadi penyebab timbulnya sakit kepala.

9. Jagalah mata Anda .
Berlama- lama di depan komputer selama seharian dapat menyebabkan mata lelah yang memicu tekanan ke kepala. Beberapa orang memakai kacamata khusus untuk menghindari efek tersebut.

10. Duduk tegak lurus.
Perhatikan bagaimana cara Anda menelpon, bagaimana membawa tas, bagaimana duduk di belakang mobil adalah kebiasaan yang kadang menjadi pencetus sakit kepala karena bisa menimbulkan kejang otot, leher dan bahu yang kemudian mengacu pada ketegangan di kepala.

POSTING BERKAITAN




Template design by:
m-template | bagas96

0 komentar:

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( =))

Posting Komentar